• niaskab.go.id

    Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Nias

    • Profil
      Struktur Organisasi Pemerintahan Pemimpin Daerah Sejarah Tentang Kab. Nias Wilayah Kab. Nias Statistik Website Terkait Kontak
    • Perangkat Daerah
    • JDIH
    • SDI
    • SAKIP
      Laporan Kinerja Perjanjian Kinerja (PK) Rencana Aksi Pohon Kinerja
    • Nias Terkini
      Berita Pengumuman Produk Hukum Ragam Dokumentasi Foto Dokumentasi Video
    • PPID
    • IPKD
    • SKM



    football
    BUPATI NIAS SERAHKAN HEWAN QURBAN IDUL ADHA’ 1444 HIJRIAH/2023 M

    BUPATI NIAS SERAHKAN HEWAN QURBAN IDUL ADHA’ 1444 HIJRIAH/2023 M

    • Orasafati Mendrofa
    • Informasi Publik

    Selasa, 27 Juni 2023. Menjelang Perayaan Hari Raya Idul Adha’ 1444 Hijriah/2023 M, Bupati Nias Yaatulo Gulo, S.E., S.H., M.Si serahkan secara langsung hewan Qurban, bertempat di Masjid Asy- Syakinah, Desa Bozihona Kecamatan Idanogawo.

    Turut hadir, Wakil Bupati Nias, Sekretaris Daerah Kabupaten Nias, Para Asisten dan Staf Ahli, Kepala OPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Nias, Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Nias/Mewakili, Camat Idanogawo Kabupaten Nias, Unsur Forkopimka Kecamatan Idanogawo Kabupaten Nias, Ketua PHBI Kabupaten Nias, Kepala Desa Bozihona Kecamatan Idanogawo Kabupaten Nias, Ketua BKM dan Segenap Pengurus Masjid Asy- Syakinah, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Desa Bozihona Kecamatan Idanogawo.

    Dalam Laporannya, Ketua PHBI Kabupaten Nias Alfrin Zebua mengatakan bahwa pada hari ini diadakan penyerahan Hewan Qurban oleh Pemerintah Kabupaten Nias yakni 1 (satu) ekor Sapi.

    “Ini bukan secara kebetulan kita memilih Masjid Asy- Syakinah, sebelumnya sudah diusulkan beberapa lokasi termasuk di Gido dan beberapa masjid lainnya. Namun, karena kurangnya persiapan dari pihak masjid untuk tahun ini maka diusulkan Desa Tetehosi dan Bozihona, akhirnya dengan beberapa saran dan petunjuk maka ditetapkanlah Masjid Asy- Syakinah sebagai sasaran penyerahan qurban Pemerintah untuk tahun ini” terangnya

    Mengawali arahan dan bimbingannya, Bupati Nias Yaatulo Gulo, S.E., S.H., M.Si mengucapkan Selamat Menyambut Kedatangan Bulan Yang Mulia Idul Adha’ 1444 Hijriah/2023 Miladiah atau dengan istilah lain Hari Raya Qurban.

    Ia menyampaikan, tahun ini merupakan puncak peringatan yang akan dilaksanakan secara serentak di seluruh tanah air, tepatnya pada hari Kamis tanggal 29 Juni 2023. Maka dari itu Pemerintah Kabupaten Nias turut mengambil peran degan menyediakan 1 (satu) ekor sapi sebagai wujud kepedulian khususnya kepada Jama’ah Asy- Syakinah, Desa Bozihona Kecamatan Idanogawo.

    “Diharapkan, kiranya Idul Adha tahun ini menjadi momentum untuk meningkatkan keimanan dan kesempatan berbagi dengan sesama umat, sehingga mendapatkan rahmat dan berkat dari Allah Subhanahu Wata’ala” harap Bupati Nias

    Lebih lanjut, ia menginformasikan bahwa pada proses pengadaan hewan qurban tersebut, telah mengikutsertakan Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Peternakan Kabupaten Nias dalam hal pemeriksaan hewan ternak untuk menjamin mutu dan kelayakan Kesehatan.

    “Untuk tahun-tahun yang akan datang, kita akan terus berupaya kiranya dukungan yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Nias akan terus meningkat” ujar Bupati Nias

    Mengakhiri arahan dan bimbingannya, Bupati Nias Yaatulo Gulo, S.E., S.H., M.Si menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada PHBI Kabupaten Nias yang memfasilitasi kegiatan tersebut.

    “Atas Nama Pemerintah Daerah, Pribadi dan Keluarga, saya mengucapkan Selamat Menjelang Hari Raya Idul Adha’ 1444 Hijriah/2023 M” tutup Bupati Nias.

    Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang dan/ atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber niaskab.go.id.

    Berita Terkini

    • SEKDA KABUPATEN NIAS HADIRI RAPAT KOORDINASI TERKAIT SITUASI KAMTIBMAS DI WILAYAH HUKUM POLRES NIAS

    • BUPATI NIAS AUDIENSI DENGAN MENKES RI, DUKUNGAN TENAGA MEDIS DAN FASILITAS KESEHATAN

    • SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN NIAS MONITORING PROSES PELAKSANAAN SELEKSI P3K TAHAP II DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN NIAS

    • Pengumuman Pelamar Pengganti Seleksi CPNS Pemkab Nias TA 2024

    • Penyesuaian Jadwal Pelaksanaan Seleksi Kompetensi P3K Pemkab Nias TA 2024 Tahap 2

    • PERAYAAN PASKAH PEMERINTAH KABUPATEN NIAS TAHUN 2025

    • BUPATI NIAS SAMPAIKAN NOTA PENGANTAR/PENJELASAN RANPERDA TENTANG RPJMD KABUPATEN NIAS TAHUN 2025-2029

    niaskab.go.id
    Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Nias


    Alamat : Jl. Ir. Soekarno, Hilizoi-Gido

    Command Center : Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Nias

    Pemerintah Kabupaten Nias © 2021

    Media Sosial PPID

    Media Sosial Pemerintah Daerah

    Email: niasgov@niaskab.go.id